Semangatnya Anak Muda

Semangat anak muda...
Itulah yang akan selalu tertular saat kita bekerja di sekolah. Terutama saat kita berhadapan dengan remaja-remaja muda yang penuh dengan keantusiasan.

Saya baru saja selesai latihan menari dengan anak-anak OSIS dan beberapa siswa Tunas Muda yang mau ikut bergabung dalam pertunjukan kami. Luar biasa...Cuma bisa bilang itu. Kreativitas dan semangat terasa sekali mengalir dari anak-anak ini.

Entah kenapa saya seperti berkata pada diri sendiri, " Untuk inilah saya ingin bekerja di sekolah." Menolong anak-anak muda mencapai kemaksimalan diri mereka.

Memang sih saya sendiri masih terbatas. Masih banyak keterbatasan pada diri saya dan kelemahan yang ga bisa dipungkiri... Tapi ini panggilan saya sejak masa SMA. Panggilan saya saat saya memutuskan masuk fakultas Psikologi, panggilan saya saat saya memutuskan bekerja di sekolah, panggilan saya saat saya memutuskan bekerja di sekolah ini sekalipun pekerjaan saya tidak sesuai dengan gelar sajarna saya.

Di tahun ke dua di sekolah ini saya banyak belajar dan menemukan banyak hal yang masih saya harus pelajari untuk mengenal mereka yang masih muda ini. Menolong mereka mengarahkan semangat mereka ke arah yang tepat dan yang pasti ingin menjadi teladan mereka. Ingin mereka melihat kalau ada pribadi yang mengenal mereka lebih dari apa pun. Yang bisa menerima mereka syarat gono gini.

Saya tidak bisa mengatakan pada mereka tentang Dia secara langsung (kecuali beberapa murid tertentu), tapi minimal mereka bisa merasakannya lewat perkataan saya, sentuhan tangan saya, atau tatapan mata saya. Mereka berharga... Itu yang ingin saya katakan pada mereka.

Ah, masih banyak perjalanan yang perlu dilewati untuk memenuhi panggilan ini...Banyak tantangan yang mungkin tidak mudah. Tapi pengen bilang sama Tuhan, " Aku mau jaga hatiku untuk panggilan ini."...

Suatu saat saya akan menjadi guru yang sudah lama di sekolah ini. Menjadi guru yang tua dan berumur.. Saya akan lebih sering menghadapi anak-anak muda ini. Mungkin saya akan merasa bosan bertemu dengan masalah yang sama. Bahkan mungkin saya merendahkan menyepelekan mereka... tapi saya mau ingat hati saya ini. Hati yang Tuhan beri untuk mengasihi mereka dengan cara pandang Tuhan..

Entahkah saya sudah bekerja 5 tahun, 10 tahun, atau pun 20 tahun...Lasma.. Ingatlah hati ini. Sekalipun dirimu sudah sering bertemu mereka...Mereka tetap unik dan mereka tetap berharga. Jangan berhenti memiliki hati itu. Jangan berhenti mengasihi mereka. Jangan berhenti memandang mereka dengan kaca mata Tuhan. Tersenyumlah pada mereka, sapalah mereka, berikanlah mereka kepercayaan, semangati mereka... Walaupun sedikit yang kamu beri..Lasma jangan pernah lupa...Setidaknya biarkan mereka merasa dikasihi saat mereka berada di sekolah ini.

Rasanya kayak kebakarrr...ahahhahah...God bless them...

0 Comments