Sejak pulang dari nikahan Nanut, saya memperhatikan banyak busana pesta para wanita. Ada yang lucu, ada yang mencolok, ada yang aneh...hehehhe..Yang pasti saya benar-benar tertarik untuk membuat baju-baju dengan gaya yang elegan, menarik, tapi tetap sopan.
Selama ini saya bermasalah dengan pakaian pesta yang terlalu terbuka. Entah punggungnya (karena punggung saya berjerawat), kadang terlalu panjang, kadang terlalu pendek. Saya jadi berpikir untuk membuat style baju yang saya mau. Yang sesuai dengan gaya dan kebutuhan saya. Tapi kesulitannya, saya tidak bisa menjahit.. Pengen sekali bisa menjahit dan membuat pakaian yang samau sendiri. Eh, sudah ada pakaian yang saya buat berdasarkan model-model yang saya mau. Misalnya kebaya untuk wisuda saya. Simpel dan modelnya umum, tapi itu kebaya yang saya mau.
Dress ke pesta. Atasnya ga keliatan ketutup bolero. Yang pasti atasnya itu batik, roknya kain coklat polos. |
Atau dress yang kemaren saya pakai. Walaupun tidak begitu wah, saya bangga memakainya..ahahahha...
2 Comments